Jumat, 27 Januari 2012

Tips Kesehatan Ibu Hami


      Tips kesehatan ibu hamil kali ini akan membahas mengenai bagaimana cara yang baik menjaga kesehatan ibu hamil dengan memperhatikan secara khusus, agar janin dalam kandungannya tetap baik dan sehat. Dan berikut ini beberapa tips kesehatan ibu hamil yang dapat Anda ikuti.
  • Mengkonsumsi 1-2 piring lebih banyak makanan bergizi dalam satu hari. Konsumsilah sayur dan buah, lauk-pauk, daging merah, ayam, telur, ikan, dan kacang-kacangan setiap hari.
  • Periksakan kehamilan Anda secara rutin ke bidan atau petugas kesehatan lainnya. Kontrol ke dokter kandungan atau bidan harus dilakukan lebih sering saat Anda memasuki bulan-bulan terakhir kehamilan. Jika Anda memiliki kekhawatiran mengenai kehamilan, periksakanlah ke dokter walaupun belum saatnya Anda kontrol kembali.
  • Hindari bahan atau zat-zat kimia yang mengandung racun, misalnya insektisida, cat, bahan-bahan yang mengandung merkuri atau timah hitam.
  • Stop merokok bila Anda perokok, dan jangan sampai menjadi perokok pasif. Jika Anda sering menghirup asap rokok dari orang sekitar, dapat menjadikan bayi mengalami berat badan berkurang. Bisa juga menyebabkan janin meninggal dalam kandungan, atau bayi mudah sakit, lambat dalam mempelajari sesuatu, atau bisa juga menyebabkan keguguran.
  • Untuk kesehatan janin, gunakan garam beryodium dalam masakan.
  • Mengkonsumsi lebih banyak cairan, terutama air putih. Banyaknya cairan yang masuk dapat membantu dalam meningkatkan volume darah selama kehamilan. Minumlah minimal 6-8 gelas sehari, bisa berupa susu, jus atau air putih biasa. Untuk memeriksa apakah tubuh cukup menerima cairan, lihatlah warna air seni. Jika air seni jernih seperti air putih atau sedikit kekuningan, maka tandanya Anda cukup mengkonsumsi cairan.
  • Konsumsilah vitamin asam folat 400 mikrogram perhari, sebelum masa kehamilan hingga beberapa bulan pertama kehamilan. Asam folat bermanfaat untuk mencegah cacat tabung saraf dan tulang belakang pada bayi. Asam folat bisa didapatkan dalam sereal, beras merah, jeruk, sayuran hijau, brokoli, kacang-kacangan, dan lainnya.
  • Cuci tangan sesering mungkin, khususnya jika Anda sudah memegang daging mentah saat memasak atau setelah menggunakan kamar kecil.
  • Jangan sembarangan mengkonsumsi obat-obatan warung, termasuk obat tradisional. Pastikan Anda berkonsultasi dengan dokter sebelum mengkonsumsi obat-obatan yang tidak dianjurkan oleh dokter kandungan.
  • Olahraga secara rutin, namun pastikan olahraga tersebut aman untuk kehamilan. Untuk mengetahui olahraga apa saja yang aman untuk ibu hamil, Anda bisa berkonsultasi dengan bidan atau dokter kandungan.
  • Hindari mandi atau berendam di air panas, karena panas yang tinggi dapat membahayakan kehamilan.
Kenalilah diri Anda sehingga dapat mengetahui jika ada tanda atau gejala ganjil pada kehamilan Anda. Baik itu gejala seperti nyeri, pendarahan pada vagina, merembesnya air ketuban, pusing, pingsan, nafas menjadi pendek, nadi menjadi cepat, dan gejala ganjil lainnya. Jangan takut untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan atau bidan untuk selalu memantau kesehatan ibu hamil. Semoga dengan mengikuti tips kesehatan ibu hamil di atas, Anda dan janin akan selalu sehat hingga masa persalinan tiba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar